OBAT BATU GINJAL

Daun sirsak mengobati batu ginjal
Penyakit Batu Ginjal
Penimbunan atau pembentukan garam kalsium dalam urine akan menyebabkan batu ginjal. Gumpalan batu ginjal yang terbentuk ini sering menyumbat aliran urine yang akan keluar dari tubuh. Lama-kelamaan batu ginjal akan membesar dan menggumpal sehingga menimbulkan rasa nyeri yang dapat menyebabkan infeksi atau peradangan.

Terjadinya infeksi atau kebiasaan buang air kecil yang tidak teratur dapat mempengaruhi pembentukan batu ginjal. Banyak penelitian yang telah dilakukan, namun sampai saat ini masih belum ditemukan penyebab utama dari pembentukan batu ginjal di dalam tubuh.


Pencegahan
Selain dengan melalukan pengobatan dengan daun sirsak. Penderita penyakit batu ginjal juga diharapkan perlu melakukan pencegahan sejak dini. Karena sebenarnya pencegahan diartikan sebagai proses penanggulangan penyakit agar proses penyembuhan lebih cepat atau usaha mencegah agar tidak kambuh di kemudian hari. Pencegahan batu ginjal juga diartikan agar tidak terkena batu ginjal. Berikut usaha pencegahan dari penyakti batu ginjal :
  1. Minum air putih minimum dua liter setiap hari atau lebih
  2. Hindari atau setidak-tidaknya mengurangi makanan yang mengandung oksalat tinggi, seperti : kacang-kacangan, bayam, ubi, cabe, tahu dan tempe, buncis, kentang, jeruk, anggur, dan stroberi.
  3. Hindari atau kurangi makanan yang mengandung kalsium tinggi, seperti kol, lobak dan keju.
    Batasi konsumsi garam
  4. Hindari atau mengurangi makanan yang mengandung kadar purin tinggi, seperti ikan laut, jeroan, emping melinjo.
  5. Rajin melakukan olahraga dan aktifitas fisik yang cukup
Dengan pencegahan dan pengobatan menggunakan daun sirsak diharapkan dapat membantu mengobati penyakti batu ginjal yang umumnya banyak di derita oleh pria produktif.

Pengobatan Batu Ginjal dengan Daun sirsak
Pengobatan batu ginjal dapat dilakukan dengan cara alami yakni dengan menggunakan bahan alami dari daun sirsak yang memang sudah dikenal lama memiliki nilai sebagai tanaman obat. Daun sirsak yang banyak dimanfaatkan sebagai obat alami untuk memusnahkan kanker.
Daun sirsak yang mengandung senyawa alami seperti acetogenins, annocatin, annocatalin, annohexocin. annonacin, annomuricin, anomourine, anonol, caclourine, gentisic acid, gigantetronin, linoleid acid, muricapentosin. Dengan kandungan alami dari daun sirsak tentunya daun sirsak dapat digunakan sebagai obat alami untuk mengatasi penyakti batu ginjal.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar